Skip to main content

    [Puisi] Kupu Kupu Malamku Ingin Terbang Lagi

    Berikut ini adalah puisi tentang kupu kupu malam dengan judul puisi kupu-kupu  malamku ingin terbang lagi. Bagaimana cerita puisi tentang kupu kupu malam yang diterbitkan blog berkas puisi

    Untuk lebih jelasnya kata kata puisi yang menceritakan tentang kehidupan kupu kupu malam disimak saja dibawah ini puisi berjudul kupu-kupu malamku ingin terbang lagi.

    KUPU-KUPU MALAMKU INGIN TERBANG LAGIOleh: Sugeng Joko Utomo

    Sudahkah kau pikirkan dengan kejernihan akal
    Ketika hendak membuang kain gordin yang selama ini menyembunyikan dukamu dari tatapan para pengejar nʌfsu tiada henti menawarkan geriap nikmat semu

    Sudahkah kau perhitungkan dengan cermat
    Ketika hendak membuka pintu lebar-lebar bagi para pembual pintar mengangsurkan sebungkus muslihat menebar benih-benih gusar

    Aku tak ingin kelak kau terkubur lagi di kubangan lumpur anyir berbau nista
    Aku tak hendak melihat sayapmu bernoktah ribuan luka menganga mencabik-cabik jiwa
    Setelah lebih sewindu kucoba merengkuhmu dalam buaian mesra walau tanpa butir-butir cinta di antara kita
    Tapi percayalah sepenuhnya percaya
    Selama ini kulakukan atasmu demi mahkota kehormatan yang pernah terkoyak agar ternampak utuh tanpa rapuh di busung dada

    Kutabur asa pada luas samudera
    Kutebar pinta di setiap madah do'a
    Semoga jalan yang hendak kau langkahi tak menuju pintu neraka hina dina
    Semoga tanah yang akan kau tapaki berserakan bunga harum merona penuh warna
    Dan aku masih berada di jalur setia menyimpan segenggam rahasia pun tetap menjaga putihnya tabir asmara meski sedikit hambar dirasa

    Genggam tanganku
    Akan kuiringkan kemana pergimu
    Setulus hasrat kalbu berdendang semerdu kidung kasih setiap waktu
    Apa pun yang akan terjadi aku tetap bersamamu
    Tetap menyertaimu

    Tasikmalaya, 16 September 2019

    Rekomendasi Puisi Untuk Anda:

    Buka Komentar