Skip to main content

    Puisi coretan anak petani

    Puisi coretan anak petani adalah rangkaian kata puisi tentang anak petani dan kata puitis kehidupan bertani menjelaskan prihal anak petani yang bangga menjadi seorang tani.

    Bagaimana cerita puisi anak petani yang dipublikasikan berkas puisi, apakah bercerita seperti puisi petani desa atau berkisah seperti puisi perjuangan petani muda.

    Untuk lebih jelasnya puisi tentang seorang anak petani, disimak saja bait bait puisi berjudul coretan anak petani.

    CORETAN ANAK PETANI Oleh: Don Manik

    Aku adalah anak petani.
    Bertumbuh di ladang penuh duri
    Makan dan besar dari hasil bumi
    Tanah dan lumpur selalu menempel di kaki

    Aku adalah anak petani
    Yang akrab dengan panasnya mentari
    Bersahabat dengan hujan, angin dan rasa sepi
    Namun selalu tersenyum tiada risau di hati

    Aku adalah anak petani
    Putra dari pejuang sejati
    Bukan sekadar mencari sesuap nasi
    Tapi bakti kepada ibu pertiwi

    Aku adalah anak petani
    Tapi ku sangat bangga mengakui
    Walau jauh dari kata mewah dan trendy
    Tapi ku bisa tersenyum menghibur diri
    Karena anak petani tak kalah dari anak pegawai negeri

    Demikianlah puisi anak petani baca juga puisi derita petani padi dan puisi jeritan buruh tani dihalaman lain berkas puisi.

    Rekomendasi Puisi Untuk Anda:

    Buka Komentar