Skip to main content

    Puisi (hampa) selamat tinggal masa lalu

    Puisi hampa adalah puisi bertema selamat tinggal masa lalu yang menggambarkan perasaan sedih tentang kenangan di masa lalu.

    Cerita puisi tentang selamat tinggal masa lalu dipublikasikan blog berkas puisi ini berisikan kata kata perpisahan, penyesalan, dan kesedihan karena kisah di masa lalu.

    Nah selengkapnya kisah cerita puisi tema selamat tinggal masa lalu, disimak saja puisi berjudul hampa berikut ini

    HAMPA Oleh: J Sumarto

    Entah apa yang harus ku pikirkan
    Sejak dirimu meramu halusinasi
    Hingga semua menjadi beban masa lalu
    Dan tinggal kata menjadi rancu

    Bias-bias rasa dari perasaan
    Kabur di ranjang pembaringan
    Dan digerus terbawa masa
    Menimbun dalam jangkauan usang

    Entah apa yang harus ku pikirkan
    Saat meja persembahan
    Hanyalah jasad kosong
    Oleh langkah kesombongan

    Disinilah
    Air mengalir tanpa tujuan
    Matahari membakar kehidupan
    Bunga layu tak beraroma

    Dan

    Senja kabur dalam tatapan
    Berjuta-juta gairah
    Layu terbungkus kubur
    Sampai alam membujur

    Selamat tinggal
    Masa lalu
    Kau kutinggali sebongkah duka
    Dengan derai air mata hitam langu

    030519

    Demikianlah puisi selamat tinggal, baca juga puisi tentang pertemuan kembali dan puisi perpisahan di halaman lain berkaspuisi.com

    Rekomendasi Puisi Untuk Anda:

    Buka Komentar