Skip to main content

    Puisi cinta beralih

    Puisi cinta beralih adalah kata-kata puisi tentang hati dan perasaan yang menggambarkan perubahan atau pergeseran dalam perasaan cinta seseorang.

    Biasanya, puisi tema cinta seperti ini menceritakan tentang seseorang yang awalnya jatuh cinta pada satu orang, tetapi kemudian merasakan perubahan atau beralih perhatian dan perasaan cinta pada orang lain.

    Puisi cinta beralih sering kali mencerminkan perjalanan emosional seseorang yang penuh dengan konflik, keraguan, dan ketidakpastian.

    Puisi tentang cinta dipublikasikan blog berkas puisi ini menggambarkan kegembiraan awal jatuh cinta, kekecewaan atau ketidakpuasan dalam hubungan yang sedang berlangsung, dan penemuan atau tarikan terhadap orang baru yang mungkin mengubah perasaan cinta seseorang.

    Nah bagaimana kata cinta dalam bait puisi cinta yang beralih diterbitkan berkaspuisi.com selengkapnya disimak saja berikut ini

    Cinta Beralih Karya : Siamir Marulafau

    Cinta itu bagai arus sungai
    Tak akan tahu
    Akan ke mana berhenti
    Tak akan tahu apakah ke muara sungai
    Atau akan ke mana mengalir lagi

    Hanya Tuhan yang tahu
    Apakah cinta itu ijab lagi atau bagaimana?
    Sungguh cinta itu butuh kasih
    Terselip dalam kalbu setiap insan
    Yang mencintai dan dicintai

    Sungguh berdoa selalu
    Jangan cinta menjadi benalu
    Mengukir pohon berbatang melapuk
    Jika cinta beralih dari terminal yang satu ke dermaga lain

    Hati-hatilah dengan ikatan cinta
    Jika kasih tak terpendam
    Buatlah terminal cinta bagai pelumas hati
    Yang tak mengalir ke muara lain

    Medan, o4-04-23

    Demikianlah puisi cinta yang beralih, baca juga puisi cinta hadirnya dirimu dan puisi romantis lainnya, tentunya di halaman berkaspuisi com

    Rekomendasi Puisi Untuk Anda:

    Buka Komentar