Skip to main content

    [Puisi] Menyulam Kasih

    Puisi menyulam kasih. Kasih adalah perasaan sayang atau cinta yang sering juga di sebut kasih sayang, yang pada umumnya timbul dari hati karena adanya perasaan suka.

    Berkaitan degan kata kasih sayang, puisi cinta yang dipublikasikan berkas puisi untuk kali ini adalah puisi menyulam kasih.

    Bagaimana kata puisi kasih sayang dalam bait puisi menyulam kasih, apakah sama halnya dengan puisi kasih tak sampai atau berkisah tentang puisi cinta sedih, untuk lebih jelasnya disimak saja berikut ini deretan bait puisi menyulam kasih di bawah ini.


    (PUISI) MENYULAM KASIHOleh:Adyra Az-zahra

    Serai ditanam rapat berbaris,
    Di batas sawah selang selangkah,
    Andai semalam kasih terguris,
    Ikhlas berserah usah bertingkah.

    Gugur kemboja di laman bonda,
    Berderai ke tanah bersama ranting,
    Subur bersama di pangkuan kanda,
    Ketawa hilai gema disamping.

    Semangkuk selasih disimpan rapi,
    Tutup rapat berkain kasa,
    Semerbak kasih tiada bertepi,
    Semakin erat di gerbang masa.

    Sekapur sireh seulas pinang,
    Buat santapan dua mempelai,
    Subur kasih ikhlas kepalang,
    Saat pertemuan bilakan sampai

    Berkirim salam sahut sahutan,
    Merafak sembah tangan dihulur,
    Biarlah bersulam berpaut ikatan,
    Bertapak megah kian menyubur.

    JETI PULAU KETAM, PORT KELANG, APRIL 27 2019


    Demikianlah puisi menyulam kasih baca juga puisi kasih sayang atau puisi merajut cinta kasih yang telah dipublikasikan berkas puisi.

    Semoga puisi kasih diatas dapat menghibur dan menginspirasi untuk menulia puisi pendek kasih sayang atau puisi puisi cinta tentang kekasih.

    Rekomendasi Puisi Untuk Anda:

    Buka Komentar