Skip to main content

    Puisi Nasehat Ibu [di telapak kaki Ibu]

    Berikut ini adalah puisi nasehat ibu dengan judul puisi di telapak kaki ibu. Bagaimana kata kata ibu dalam bait puisi tentang nasehat ibu yang dipublikasikan blog berkas puisi.

    Untuk lebih jelasnya cerita puisi untuk ibu yang diterbitkan blog berkas puisi, disimak saja puisi ibu dibawah ini berjudul dibawah telapak kaki ibu.


    DI TELAPAK KAKI IBUOleh: Nambo Mudo

    Masih tergiang petuah nasehatmu, Ibu
    Mungkin, sungai yang dulu mengalir di mata ibu
    Adalah samudera yang kuarungi kini
    Haluan nasehatmu, arah yang kutuju

    Tak pernah lelah bersama nasehatmu, Ibu.
    Kujadikan kayuh dan biduk
    Membentang layar sehampar do'a
    Yang kemarin ibu lepas berlayar

    Di gemuruh deru buih dan ombak
    Kurasakan ruh air susu ibu
    Mengalir deras di nadiku
    Menetes di peluhku, air mataku

    Begitu lapangnya dermaga hati ibu
    Rumah tempat segala do'a bermula
    Mencari arah haluan ke pulau surga
    Yang tak lebih mulia dari telapak kakimu, Ibu

    Medan, 18 02 2020

    Rekomendasi Puisi Untuk Anda:

    Buka Komentar