Skip to main content

    Puisi Bertema Sumpah Pemuda

    Sumpah Pemuda adalah satu tonggak utama dalam sejarah pergerakan kemerdekaan Indonesia. dan berikut adalah puisi bertema sumpah pemuda atau puisi tentang sumpah pemuda.

    Bagaimana cerita dan makna sumpah pemuda dalam bait puisi tentang sumpah pemuda yang dipublikasikan berkas puisi.

    Untuk lebih jelasnya disimak saja puisi tentang sumpah pemuda dibawah ini.


    PUISI SUMPAH PEMUDAOleh: NN

    Bukanlah kata-kata hampa yang terlontar..
    Bukan pula kalimat kosong tanpa nalar..
    Mereka telah mengikatkan jiwa-jiwa dengan penuh sadar..

    Satukan perbedaan dalam keteguhan ikrar..
    Mereka tahu, sumpah bukanlah mainan..
    Sumpah adalah janji suci di haribaan Tuhan..

    Namun Lihatlah para pemuda kini??
    Permainkan sumpah tak ubahnya seperti bocah..
    Para pemuda dulu bersumpah dengan tiga janji
    Dengan segenap darah juang mereka tepati!!

    Kini ratusan janji diobral oleh pemuda masa kini,
    Sekedar kepalsuan agar tahta mampir kepangkuan

    Hai pemuda.. Apa yang telah kau berikan pada tanah airmu???

    Hai pemuda.. BANGUNLAH.. BERGERAKLAH.. jangan biarkan dirimu terperangkap dan terlenjara oleh kepalsuan yang diberikan oleh penjajah masa kini..

    Bangunlah pemuda.. Tegakkan kepalamu, tunjukkan kepedulianmu dan berbaktilah untuk Negerimu.

    Kami putra dan putri Indonesia, mengaku bertoempah darah jang satoe, tanah Indonesia.

    Kami putra dan putri Indonesia mengakoe berbangsa jang satoe, bangsa Indonesia.

    Kami putra dan putri Indonesia menjunjung bahasa persatuann, bahasa Indonesia.


    Demikianlah puisi bertema sumpah pemuda baca juga puisi tentang sumpah pemuda yang panjang atau puisi tentang sumpah pemuda yang menyentuh hati yang telah diterbitkan berkaspuisi.com sebelumnya

    Semoga puisi bertema sumpah pemuda dapat menghibur dan menginspirasi untuk menulis puisi tentang sumpah pemuda dan bulan bahasa atau puisi yang bertema hari sumpah pemuda Indonesia.

    Rekomendasi Puisi Untuk Anda:

    Buka Komentar